Pangeran Harry akan Hadiri WellChild di London, Raja Charles Pilih ke Skotlandia?

Senin, 23 September 2024 - 07:00 WIB
loading...
Pangeran Harry akan...
Pangeran Harry akan tiba di Inggris dalam waktu dekat. Apakah dia akan bertemu Raja Charles? Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Pangeran Harry akan tiba di Inggris dalam beberapa hari mendatang untuk menghadiri penghargaan tahunan badan amal WellChild. Perhatian pun beralih, apakah dia akan bertemu Raja Charles dalam kunjungannya?

Seorang pakar percaya ada tanda besar bahwa Duke of Sussex sangat ingin pertemuan ini terjadi. Namun, apakah Raja Charles bersedia menemuinya?



Perjalanan Pangeran Harry akan dilakukan hanya beberapa minggu setelah para bangsawan membuat langkah mengejutkan dengan mengirimkan ucapan selamat ulang tahun kepada Harry ketika dia berusia 40 tahun pada minggu lalu.

Banyak yang membicarakan tentang hubungan antara ayah dan anak itu, terutama setelah dirilisnya memoar kontroversial Harry, Spare, di mana dia mencerca keluarganya dan mengungkapkan hal-hal tentang mereka di beberapa momen paling pribadi mereka.

Harry terakhir kali berada di Inggris beberapa minggu lalu untuk menghadiri pemakaman mendiang pamannya, Lord Robert Fellowes, suami dari saudara perempuan Putri Diana, Lady Jane Fellowes. Pada kesempatan itu, dia tidak bertemu dengan ayahnya.

Sebelumnya, Harry berada di Inggris pada Mei untuk menghadiri upacara peringatan 10 tahun Invictus Games di Katedral St. Paul di London, dengan Raja juga berada di ibu kota pada hari yang sama. Diharapkan bahwa ayah dan anak itu akan segera memperbaiki keretakan hubungan mereka, terutama setelah mereka bertemu ketika Harry bergegas ke Inggris setelah diumumkan bahwa Charles telah didiagnosis menderita kanker pada Februari lalu.

Namun, banyak yang heran saat itu, dengan pernyataan dari Harry yang menyatakan bahwa ayahnya terlalu sibuk untuk menemuinya dan laporan kemudian mengklaim bahwa Raja telah menawarkan tempat tinggal bagi putranya di kediaman kerajaan.

Meski mereka tidak dapat bertemu pada kunjungan sebelumnya, sejarawan kerajaan Hugo Vickers mencatat bahwa Harry telah melakukan banyak perjalanan ke Inggris tahun ini, memaksimalkan peluangnya untuk bertemu dengan ayahnya.

"Yah, ia tampaknya cukup sering datang, bukan? Yang menurut saya merupakan pertanda baik. Jika ia terus datang, setidaknya ada kemungkinan pada tahap tertentu ia akan bertemu dengan ayahnya, dan Anda tahu, mungkin ini bisa menjadi langkah menuju semacam rekonsiliasi. Saya pikir masih ada jalan yang cukup panjang untuk ditempuh, tetapi senang juga ia merasa bisa datang ke sini," kata Vickers kepada The Sun.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1019 seconds (0.1#10.140)